Selasa, 12 Juli 2016

Untuk Keluar Dari Enam Alam Tumimbal Lahir

Untuk keluar dari enam alam tumimbal lahir, metode yang paling mudah dan praktis adalah metode tanah suci, di dalam Ajaran Sukhavati seorang praktisi dapat membawa serta rintangan karmanya terlahir ke Alam Sukhavati, karma buruk belum habis terkikis dengan pertobatan, bukanlah masalah, boleh membawanya serta terlahir ke Alam Sukhavati.

Pengecualian ini tidak ada ditemukan di dalam 84 ribu pintu Dharma lainnya, pintu Dharma lainnya tidak ada yang boleh membawa serta karmanya, tetapi mengharuskan praktisinya mengikis habis rintangan karmanya terlebih dulu, lalu harus melenyapkan kekotoran batin terlebih dulu. Untuk melenyapkan karma buruk dan kekotoran batin terlalu sulit, ketika usiaku masih muda, saya mempelajari Saddharma Pundarika Sutra, Aliran T'ien-T'ai, Aliran Dharmalakshana, Surangama Sutra, semuanya ini mengharuskan praktisinya melenyapkan karma buruk, tidak ada yang mengatakan boleh membawa serta karma.

Maka itu diri sendiri harus serius melakukan introspeksi diri, jika tidak membawa karma serta, ini merupakan hal yang sulit. Sedangkan aliran lainnya mengharuskan praktisinya memutuskan kekotoran batin baru bisa mencapai tingkat kesucian. Tingkatan kesucian yang paling rendah sekalipun, kita juga tidak sanggup mencapainya, tingkatan kesucian pertama dari Aliran Hinayana, tingkatan Bodhisattva pertama dari Aliran Mahayana, padahal ini baru pintu masuk.

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 20 Juli 2014


出六道輪迴,最簡單、最方便的法就是淨土,淨土主張帶業往生,這個業就是業障,業障沒有懺悔盡沒有關係,可以帶著業障往生極樂世界。這在八萬四千法門裡面,任何一個法門沒有帶業的,都是要消業障,要斷煩惱。消業障斷煩惱太難了,我在年輕的時候,學法華、學天台、學法相、學楞嚴,都講消業,沒有講帶業的。自己認真反省,不帶業難。他們一定要斷煩惱,才能證得果位。最低的果位我們都做不到,小乘初果、大乘初信位菩薩,這剛入門。

文摘恭录  二零一四淨土大經科註  (第七十九集)  2014/7/20

Sumber :
Semilir Sukacita 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar