Dapat bertemu dengan pintu Dharma ini (Ajaran Sukhavati), merupakan timbunan dari jalinan jodoh baik selama kelahiran demi kelahiran dan kalpa demi kalpa. Dapat membangkitkan keyakinan menerima dan mengamalkannya, kemudian melatih diri sesuai dengan Dharma, terutama di dalam masyarakat sekarang ini, kondisi masyarakat yang bergejolak, pintu Dharma ini dapat menenangkan hati kita. Kita tidak takut, ketika waktu itu tiba, kita mempunyai tempat baik yang dapat kita tuju, sama sekali takkan merasa asing.
Setiap hari membaca sutra ini (Sutra Usia Tanpa Batas), membaca sutra ini dapat melenyapkan bencana dan menjauhkan petaka, terhadap diri sendiri, akan membawa kesehatan bagi jiwa dan raga, keluarga harmonis, karir lancar, masyarakat tenteram, negara makmur dan kuat, dunia damai selalu.
Dengan membaca sutra ternyata dapat melakukan kebajikan yang sebegitu banyaknya.
Kutipan Ceramah Master Chin Kung 27 Juli 2015
遇到這個法門,多生多劫的善緣才遇到。能夠信受奉行,依教修行,特別是在現代的社會,社會動亂,這個法門可以安我們的心。我們不怕,我們到時候有好地方去,一點都不陌生。天天讀這部經,讀這部經可以消災免難,對自己身心健康,家庭和睦,事業順利,社會祥和,國家富強,世界和平,讀經都有分,得做這樣的好事。
文摘恭錄 — 二零一四淨土大經科註 (第二二一集) 2015/7/27
Tidak ada komentar:
Posting Komentar