Setelah sampai di Alam Sukhavati dan bersua dengan Buddha Amitabha, lalu kembali lagi ke enam alam tumimbal lahir. Hal ini harus kita pahami, apakah dia benar-benar kembali ke enam alam tumimbal lahir? Bukan, tetapi dia datang kembali dengan tubuh jelmaannya.
Setelah berjumpa dengan Buddha Amitabha dan memperoleh pemberkatan dari kekuatan tekad Buddha Amitabha, yakni 48 tekad agung, setiap butir tekadnya begitu menakjubkan tak terbayangkan. Bagaimana kekuatan tekad dapat memberkatimu? Setelah membaca 48 tekad Buddha Amitabha maka anda akan segera memahaminya.
Apakah anda masih akan mengalami kemunduran batin? Hal ini pasti takkan terjadi. Mengapa demikian? Karena Buddha Amitabha akan menjaga dirimu setiap saat, anda juga dapat mengadakan kontak dengan Buddha Amitabha setiap saatnya.
Asalkan ketrampilan anda melafal Amituofo sudah mahir, maka Buddha Amitabha segera menyampaikan pesan sukacita padamu, memberimu bukti nyata, memberitahukan dirimu bahwa hal ini adalah nyata adanya dan bukan semu. Buddha akan memberitahu padamu bahwa usiamu masih tersisa berapa lama lagi, menanti hingga ajalmu tiba maka Buddha akan datang menjemputmu. Namamu sudah terdaftar di Alam Sukhavati, di sana juga sudah tersedia sebuah tempat buat dirimu.
Maka itu, bukan hanya menjelma untuk menuju ke bumi ini saja, namun anda dapat menjelma hingga tubuh jelmaan yang tak terhingga dan tak terbatas, menjelajahi seluruh Dharmadhatu dan jagat raya, seluruh alam para Buddha, anda memiliki kemampuan sedemikian.
Di seluruh alam para Buddha juga terdapat musuh dan kerabat kita masing-masing, sesampainya di Alam Sukhavati, kita dapat melihat dan mendengar keseluruhannya, apa hubungan kita dengannya, semuanya akan jadi jelas dan dipahami. Tanpa adanya hubungan koneksi ini maka akan sulit menyelamatkannya, dia takkan percaya sama anda; sebaliknya bila ada hubungan koneksi, tak peduli itu adalah jalinan jodoh baik atau buruk, dia juga akan bersukacita belajar pada anda.
Maka itu Buddha Dharma mengatakan bahwa Buddha tidak menyelamatkan makhluk yang tidak berjodoh, pasti menyelamatkan makhluk yang berjodoh, demikian pula kehidupan masa lampau dan sekarang ini juga ada kaitannya dengan kita, bila tidak ada kaitannya maka meskipun berada dalam jarak yang dekat juga takkan berjumpa.
Kutipan Ceramah Master Chin Kung 15 Juni 2015
到了極樂世界,見了阿彌陀佛,又回到這六道來了。這個地方我們一定要知道,他是不是回到六道來投胎?不是的,他是應化而來的。見了阿彌陀佛,得阿彌陀佛本願威神的加持,就這四十八願,願願都不可思議,願願都了不得。佛力怎麼加持你?看四十八願你全明白了。你還會不會退轉?絕對不會。為什麼?阿彌陀佛時時刻刻照顧你,你跟阿彌陀佛時時刻刻通信息。只要你念到功夫成片,阿彌陀佛的信息就送來了,給你做證明,告訴你這個事情是真的不是假的。佛會告訴你,你的壽命還有多少年,等你壽命到的時候我來接你。你在極樂世界已經註冊了,那個地方有你的一席位。所以,不僅是分身到我們這個地球,你有能力分無量無邊身,進入遍法界虛空界一切諸佛剎土裡面的六道,你有這種能力。一切諸佛剎土都有我們宿世怨親大眾,到極樂世界之後統統看到、統統聽到,我們跟他過去什麼關係清清楚楚、明明白白。沒有關係不好度,他不相信你;有關係,不論關係是好是壞,他都樂意跟著你學習。所以佛法說,佛不度無緣之人,一定度的是有緣人,宿世跟自己都有關係,沒有關係對面不相逢。
文摘恭录 — 二零一四淨土大經科註 (第一九八集) 2015/6/15
Sumber :
Keseimbangan Batin
Tidak ada komentar:
Posting Komentar