Kamis, 21 Juni 2018

Tanya Jawab Penelitian Makhluk Hidup



Tanya Jawab Seputar Sebab Akibat 01

Pertanyaan :

Cucuku kuliah di bidang penelitian makhluk hidup, seringkali memelihara tikus untuk dijadikan bahan percobaan, dia tidak memiliki keyakinan agama. Setiap bulan dia memberiku 50 Yuan, saya mendanakannya untuk pelimpahan jasa kebajikan buat dirinya, apakah tindakanku ini benar adanya?

Master Chin Kung Menjawab :

Bagus sekali! Setiap bulan anda menggunakan 50 Yuan untuk melepaskan satwa ke alam bebas memupuk jasa kebajikan buat cucumu, ini tindakan yang bagus, dia sekarang masih belum menyadari bahwa karma pembunuhan amatlah berat, sebaiknya jangan berkarir di bidang sedemikian.

Akibat karma pembunuhan, terutama mengugurkan kandungan, lebih berat dibandingkan apapun, aborsi adalah membunuh manusia, saling membalas dalam roda  samsara, masalah yang sangat besar. Mengapa anak ini dapat lahir ke dalam keluargamu? Karena memiliki hubungan sebab akibat dengan keluargamu.

Di dalam sutra, Buddha membabarkan ada empat hubungan, yakni : balas budi, balas dendam, tagih hutang, melunasi hutang, jika tidak ada hubungan ini maka dia takkan datang. Bila dia datang untuk balas budi, anda malah membunuhnya, kelahiran berikutnya telah menjalin permusuhan; andaikata datang untuk balas dendam, anda membunuhnya, maka permusuhan akan semakin mendalam.

Maka itu aborsi tidak boleh dilakukan, praktisi Ajaran Buddha tidak boleh tidak memahami hal ini.


問:我的孫子學生物研究,常常養小老鼠來做實驗,他沒有信仰。每月他給我五十元,我都為他做功德,請問這樣可以嗎?

答:很好!你每月把這五十元為他放生做功德最好,他現在不曉得殺生的業很重,最好不要從事於這個事業。

  殺生裡面,尤其是墮胎的罪過比什麼都重,墮胎是殺人,冤冤相報,麻煩可大了。這個小孩為什麼會到你家來?跟你家都有因果關係。佛在經上講有四種關係:報恩、報怨、討債、還債,沒有這個關係他不會來。如果他是來報恩的,你把他殺了,下一生就結冤仇了;如果是來報仇的,你把他殺了,仇恨就更深了。所以,決定不可以墮胎,這是學佛人不能不知道的。21-090-0010


Tanya Jawab Membakar Buku Ajaran



Tanya Jawab Seputar Sebab Akibat 02

Pertanyaan :

Setelah mama meninggal dunia, saya membakar banyak buku-buku Ajaran Buddha, agar mama bisa membawa serta buku-buku ini bersamanya, sekarang saya baru tahu bahwa ternyata membakar buku-buku agama dosanya amat berat. Apa yang harus kulakukan?

Master Chin Kung Menjawab :

Anda tidak tahu bahwa membakar buku sutra ada dosanya, jadi anda bukan sengaja melakukannya, ini bukan dosa, namun ini termasuk kesalahan. “Dosa” dan “kesalahan” ada bedanya, dosa itu amat berat, sedangkan kesalahan lebih ringan. 

Jika sudah tahu tapi sengaja membakarnya, ini adalah dosa. Di dalam Buddha Dharma. meskipun merusak citra Buddha, andaikata perbuatan ini bukan disengaja maka hal ini termasuk kesalahan, namun sebaliknya jika sengaja melakukannya, dengan kebencian sengaja merusak citra Buddha, maka ini adalah dosa, serupa dengan telah melukai Buddha, ini adalah benih karma buruk jatuh ke Neraka Avici.



問:母親往生後,我燒了很多佛書,想讓母親帶走,現在才知道燒經書的罪很重。請問我該怎麼辦?

答:你不知道燒經書有罪過,你沒有罪,這是屬於過失。「罪」與「過」要辨別,罪很重,過就輕了。如果知道還去燒,就是罪。在佛法裡,即使是破壞佛的形相,若是無意破壞的是屬於過,有意破壞、瞋恨心破壞那是罪,等於出佛身血,這是墮阿鼻地獄的罪業。21-090-0019


Tanya Jawab Mengubah Mata Pencaharian



Tanya Jawab Seputar Sebab Akibat 03

Pertanyaan :

Ada seorang umat yang menjual daging babi, ingin mengubah mata pencaharian ini, tapi tak punya modal, jika tidak mengubah bidang usaha ini juga takut melakukan karma buruk. Bagaimana cara menasehatinya?

Master Chin Kung Menjawab :

Dia telah menyadari bahwa menjual daging babi adalah melakukan karma buruk, pencerahannya ini sungguh sulit diperoleh. Bidang usaha yang mengandung pembunuhan, sebaiknya jangan dilakukan. Saat kini banyak orang yang membuka usaha restoran, terutama yang jual makanan laut (seafood), karma buruk yang dilakukannya sungguh berat. Jika diamati dengan seksama, sesungguhnya buah akibat yang diterima oleh para pengelola usaha semacam ini, sungguh tidak baik. 

Ada umat yang memberitahu pada kami, di Hongkong, buah akibat yang diderita oleh para pengelola restoran seafood sungguh mengerikan, bahkan pernah diberitakan dalam suratkabar, sehingga ada sebagian pengusaha yang setelah membacanya akhirnya kembali ke jalan yang benar, mengubah bidang usahanya. 

Jika dapat mengubah restoran makanan laut, atau daging,  menjadi restoran vegetarian, ini sungguh bagus, anda harus membiarkannya mempertimbangkannya dengan seksama.

  

問:有位居士賣豬肉,想改行,沒有本錢,不改行又怕造業。請問應該如何勸導他?

答:他已經覺得賣豬肉是造業,這個覺悟就很難得。殺生的事業最好不要做,現在有不少人經營餐館,特別是賣海鮮,造業都很重。若細心去觀察,確實能見到經營這類餐館的人果報都不好。有些同修告訴我們,在香港經營餐館得的果報非常悽慘,也曾經在新聞報導過,確實有些人看到回頭,改行經營其他事業。如果將賣海鮮、肉食這種餐館改成素食餐館,這是非常好,你要讓他仔細去考慮。21-090-0035


Tanya Jawab Arwah Penasaran Mencelakai



Tanya Jawab Seputar Sebab Akibat 04

Pertanyaan :

Arwah penasaran mencelakai manusia di dunia ini. Apakah orang yang dicelakainya itu karena pada kelahiran lampau berhutang pada si makhluk halus? Jika bukan demikian, apakah ini juga adalah Hukum Karma? Atau hanya sebagai pengganti? Apakah makhluk halus yang mencelakai manusia, dosanya akan bertambah berat?

Master Chin Kung Menjawab :

Makhluk halus jika ingin cari masalah dengan manusia, mencelakai seseorang, ini pasti karena jalinan jodoh pada masa kehidupan yang lampau. Pada masa lampau berputar di roda samsara selama kalpa tak terhitung, jalinan jodoh yang kita jalin dengan para makhluk ada yang baik dan ada yang buruk, jalinan jodoh baik ada orang yang membantumu, jalinan jodoh buruk ada orang yang menghambatmu. Maka itu jika sekarang bertemu dengan orang yang merintangimu, tidak perlu merasa benci, tidak ada niat balas dendam, menerimanya dengan sukacita, maka karma pun tereliminasi.

Masih ada satu cara untuk mengurai permusuhan, yakni dengan menggunakan ketulusan hati, perbuatan baik, benar-benar melakukan sangat banyak jasa kebajikan, selalu melimpahkan jasa kebajikan kepada musuh kerabat penagih hutang masa kelahiran lampau, maka hutang piutang ini tereliminasi, bahkan dalam waktu singkat.

Maka itu harus selalu melimpahkan jasa kebajikan kepada musuh kerabat penagih hutang masa kelahiran lampau diri sendiri, dengan satu niat ini sungguh telah mengurai masalah. Siapapun juga yang dalam kehidupan ini bertemu dengan semua kejadian pasti ada penyebabnya, baik dengan kelahiran lampau maupun kehidupan mendatang juga ada kaitannnya, kita harus memahami kebenaran ini. 



問:孤魂野鬼在陽間害人。請問被害的人是上輩子欠他的嗎?若不是,這也是因果嗎?還是只是當替死鬼?餓鬼害人是否會罪加一等?

答:鬼要找一個人的麻煩,害一個人,一定是在過去生中有因緣。在過去生生世世無量劫來,我們跟眾生結的有善緣、有惡緣,善緣有人幫助你,惡緣有人障礙你。故現在遇到有人障礙,沒有瞋恚心,沒有報復心,歡喜接受,業就消了。

  還有另一種化解怨結的方法,就是用自己真誠的善心、善行,真的做很多功德,常常迴向給冤親債主,這個帳就消了,消得很快。所以,要常常將功德迴向給自己的冤親債主,這一念真的就把問題都化解了。任何一個人在這一生當中,遇到每一樁事情都是有前因的,與過去世、未來世都有連帶關係,我們要了解這個事實真相。21-275-0001


Tanya Jawab Siapa Yang Menentukan Akibat Perbuatan Kita



Tanya Jawab Seputar Sebab Akibat 05

Pertanyaan :

Tempat yang akan dituju setelah seseorang meninggal dunia, apakah ditentukan oleh baik buruknya perbuatan masing-masing,  Dewa yang berada di atas puncak kepala masing-masing manusia, apakah setiap hari mencatat baik buruknya perbuatan manusia? Master, anda selalu berkata “menanam benih baik memperoleh buah yang baik”, “segala sesuatu yang diperoleh sekarang adalah telah ditentukan sebelumnya”, kalau memang sudah ditentukan sebelumnya, siapa yang menentukannya?

Master Chin Kung Menjawab :

Andaikata dikatakan Buddha yang menentukannya, maka kita tidak perlu lagi belajar Ajaran Buddha, lagipula belajar Ajaran Buddha akan sangat menderita, karena kelak setelah menjadi Buddha, setiap hari anda harus mengadili perkara, menjadi Buddha dan Bodhisattva akan sangat melelahkan!

Buddha membabarkan bahwa sepuluh Alam Dharma (Dasa Dharmadhatu) adalah kondisi batin yang ditampilkan oleh pikiran anda sendiri, jadi bukan manusia, Buddha dan Bodhisattva, atau Dewa yang menciptakannya.

Tuan Zhang Tai-yan merupakan tokoh terkemuka dalam perkembangan sejarah Tiongkok, beliau pernah melewati sebuah pengalaman yang sangat mengherankan, yakni Raja Dongyue (Penguasa Gunung Tai di Shandong, salah satu dari lima gunung sakral), mengutus dua hantu kecil untuk mengundangnya menjadi pejabat peradilan, yang setara dengan kedudukan seorang Sekjen (sekretaris jenderal), posisi yang sangat tinggi. Setiap malam ada hantu kecil yang menjemputnya ke tempat kerja.

Pada suatu hari dia mengajukan usulan kepada Raja Dongyue, di dalam neraka ada sejenis hukuman yakni memeluk pilar bara api, menurutnya ini sungguh keji, apakah boleh ditiadakan. Raja Dongyue tersenyum lalu mengutus dua hantu kecil menuntunnya ke lokasi eksekusi untuk melihatnya. 

Ketika sampai di lokasi eksekusi, dia tidak melihat apa-apa, barulah menyadari ternyata neraka adalah ditampilkan oleh pikiran sendiri, bukan dibangun oleh Raja Yama, namun adalah tampilan dari kekuatan karma buruk diri sendiri. 

Maka itu menjalani penderitaan di alam neraka, tidak ada kaitannya dengan Raja Yama dan hantu kecil, namun adalah kondisi batin yang ditampilkan oleh kekuatan karma buruk anda sendiri; serupa dengan mimpi, kondisi di dalam mimpi, ada Raja Yama, hantu kecil, sesungguhnya kondisi batin itu adalah dimunculkan oleh pikiranmu, bukan nyata adanya, tetapi juga tidak boleh dikatakan tidak ada.

Harus diketahui bukanlah Dewa yang membuat keputusan atas dirimu, namun petugas peradilan, seperti Cheng Huang, Dewa Bumi, dan Sepuluh Aula Raja Yama, adalah nyata adanya.

Setiap hari kita menciptakan niat pikiran, juga bukanlah ada Dewa yang mencatatnya, namun semua ini direkam oleh Alaya-vijnana (gudang kesadaran/kesadaran ke-8) kita, ketika anda melakukan baik karma baik maupun buruk, niat pikiran yang timbul akan menjadi benih yang tertanam di Alayavijnana. 

Maka itu Raja Yama hanya menarik keluar semua data informasi dan begitu melihatnya sudah tahu, jadi bukan karena beliau membuat catatan, tetapi kita sendiri yang merekamnya, setetes pun takkan tertinggal. Maka itu diri sendiri melakukan karma buruk, diri sendiri juga yang menerimanya, tidak ada kaitannya dengan Dewa.

Lagipula para Raja Setan yang berada di alam neraka, sebagian besar adalah jelmaan Buddha dan Bodhisattva. Buddha dan Bodhisattva jika ingin menyelamatkan makhluk setan, maka juga harus menjelma dalam wujud hantu, juga jika ingin menyelamatkan makhluk hewan maka akan menjelma dalam wujud hewan, demikian juga jika ingin menyelamatkan manusia maka akan menjelma jadi manusia, makhluk yang harus diselamatkan dalam wujud apa, maka Beliau akan muncul dalam wujud tersebut.

Di dalam Ksitigarbha Sutra tercantum banyak raja setan, Buddha membabarkan bahwa mereka itu adalah Bodhisattva, kelak akan mencapai KeBuddhaan. Di dalam Ksitigarbha Sutra diurai dengan sangat jelas.


問:人死後的去處是否依據每個人的善惡來論斷,每個人頭上的神明是否每天記錄一個人的善惡?法師你常說「種善因得善報」、「一飲一啄莫非前定」,既然是注定的,善惡因果是須經佛或神明的判決、控制、運作?

答:如果佛要來控制、判斷、運作,我們就不要學佛了,而且學佛會很苦,因為將來成佛,你天天得去判案,當佛菩薩會累死!佛在經上說,十法界乃至於三途地獄是你自己心裡頭變現出來的境界,不是人、佛菩薩、神仙造的。

章太炎先生在中國文學方面很有地位,他曾經經歷了很奇怪的事情,就是東嶽大帝派兩個小鬼請他去做判官,判官相當於現在的祕書長,地位很高。每天晚上有小鬼把他接去工作。有一次他向東嶽大帝建議,地獄裡炮烙的刑罰(炮烙就是抱火柱),太殘酷了,能不能把它廢掉。東嶽大帝笑笑,派兩個小鬼帶他到刑場去看。到那個地方,他卻什麼都看不到,才明白地獄是唯心所現,不是閻王設的,是自己業力變現的。所以在地獄裡面受這些果報,和閻王、小鬼完全沒有關係,是你自己業力變現的境界;就像作夢一樣,夢中的境界,有閻羅王、小鬼,其實那個境界都是你唯心所現,不是真有,也不能說它沒有。

要明白不是神明來做判決,但判官,像城隍、土地、十殿閻王,是真的有。我們每天起心動念造作,也不是神明在那裡記錄,而是我們的阿賴耶識記載的,當你自己造作善惡業,起心動念就會落到阿賴耶識裡。所以閻王只是把你那個資料調出來一看就曉得了,並不是他記錄的,是我們自己記錄的,一滴都不會漏掉。故自己造業自己受報,都是自作自受,與這些神明沒有關係。

  而且這些神明,就是地獄裡面的鬼王,許許多多都是佛菩薩示現的。佛菩薩要度鬼眾一定要現鬼身,度畜生要現畜生身,度人一定要現人身,應以什麼身得度,他就現什麼身。《地藏經》上有很多鬼王,佛說那都是菩薩,後來都要成佛。《地藏經》上解釋很清楚。21-274-0001


Tanya Jawab Menasehati Praktisi



Tanya Jawab Seputar Sebab Akibat 06

Pertanyaan :

Ada orang yang menasehati praktisi Dhyana : “Melatih pintu Dharma Sukhavati lebih cepat berhasil, mengapa tidak melatih metode Aliran Sukhavati saja?” Bukankah ucapan ini telah menciptakan karma buruk menfitnah Triratna?

Master Chin Kung Menjawab :

Tergantung kondisi pada saat kejadian, belum tentu hal ini adalah menfitnah Triratna. Jika perkataan ini diucapkan terhadap satu orang saja, ini tidak masalah; namun jika ucapan ini dilontarkan di vihara aliran Dhyana, maka ini tidak diperbolehkan.

Jika diucapkan kepada satu orang saja, memahami bahwa praktisi ini selama melatih Dhyana tidak memperoleh kemajuan batin, maka itu menasehatinya melatih Ajaran Sukhavati, ini sungguh tepat. Namun sebaliknya jika mengamati praktisi ini selama melatih Dhyana memperoleh kemajuan batin, maka kita harus membangkitkan sukacita dan memberi pujian, tidak seharusnya malah menasehatinya melatih Ajaran Sukhavati.

“Semua pintu Dharma adalah setara, tidak ada yang lebih tinggi atau lebih rendah”, tetapi yang harus diamati adalah akar kebijaksanaan masing-masing praktisi. Maka itu, ini tidak termasuk menfitnah Triratna, karena bukan diucapkan di dalam vihara aliran Dhyana.



問:有人勸修禪的同修:「修淨土念佛法門比較快成就,為什麼不修淨土?」請問是否造了毀謗三寶罪?

答:這要看當時的情形,不見得是毀謗三寶。如果是對一個人講,這個沒有問題;如果是對禪宗道場講,那是不可以的。對一個人講,知道這個人學禪不能成就,勸他學淨土,這是正確的。如果觀察這個學禪的人有成就,看他決定能成功,我們要歡喜讚歎,不應該勸他修淨土。「法門平等,無有高下」,但還是要觀察對方的根機。所以,這不算毀謗三寶,因為不是在禪宗道場講的。21-090-0068


Tanya Jawab Penderitaan Manusia



Tanya Jawab Seputar Sebab Akibat 07

Pertanyaan :

Mengapa jadi manusia itu sangat menderita?

Master Chin Kung Menjawab :

Ini termasuk buah akibat karma, penyebabnya adalah karma baik yang kita lakukan pada masa kelahiran lampau tidak mencukupi, sedangkan karma buruk yang kita perbuat sangat banyak. Oleh diri sendiri perbuatan itu dilakukan dan oleh sendiri akibatnya harus ditanggung, bukan orang lain yang menyebabkan kita jadi begini, harus paham akan kebenaran ini, dalam kehidupan ini harus ikhlas menerima segala keadaan yang tidak menyenangkan.

Jika ingin memperbaiki kehidupan ini ke arah yang lebih baik, maka harus memutuskan kejahatan memupuk kebajikan, terutama DVD serial “Empat Ajaran Liao-Fan”, boleh dijadikan bahan pembelajaran. Di Australia, Singapura, saya menganjurkan para praktisi untuk menyaksikannya setiap hari, selama setahun jangan terputus, menjadikannya sebagai kegiatan rutin, sehingga setahun anda telah menyaksikannya sebanyak 360 kali, tentu saja akan membawa manfaat bagi dirimu, anda akan memahami bagaimana cara untuk memperbaiki nasib sendiri.


問:請問做人為何這麼辛苦?

答:這是屬於業報,原因是我們過去生中修的善不夠,造的業很多。這是自作自受,決不是別人給我們的,要懂得這個道理,在這一生當中一定要逆來順受。我們要想改善自己的環境,一定要斷惡修善,特別是《了凡四訓》連續劇的光碟片,值得做參考學習。在澳洲、新加坡,我都勸同學們每天看一遍,一年都不要間斷,將它當作功課來做。你一年當中能看三百六十遍,對你就產生效果,就知道如何改造自己的命運。21-090-0070


Tanya Jawab Praktisi dan Pelanggaran Sila



Tanya Jawab Seputar Sebab Akibat 08

Pertanyaan :

Saat kini di pintu Ajaran Buddha terdapat begitu banyak praktisi yang melakukan pelanggaran sila, saat beda pendapat maka akan mencari alasan untuk menyerang orang lain, ini bukan hanya tidak bisa memperindah tanah suci para Buddha, malah akan membuat keyakinan para praktisi lainnya menjadi mundur, bahkan masyarakat luas juga jadi bersikap ironis pada Ajaran Buddha. Sesepuh berkata : “Lebih baik mengacaukan aliran air ribuan sungai, namun takkan menggerakkan hati sang praktisi”, tindakan sedemikian bagaimana akibatnya?

Master Chin Kung Menjawab :

Cobalah anda baca Sutra Bodhisattva Sila maka akan jelas. Tidak yakin pada Buddha maka bukanlah siswa Buddha, setelah ditabhiskan dan mengambil sila, tetapi masih melakukan pelanggaran, maka akibatnya sudah bisa dibayangkan. Tetapi kita juga tidak perlu menfitnah dan mengkritiknya, “Pemikiran berbeda maka lebih baik berjalan sendiri-sendiri saja , kita bisa menjauhinya.

Pengaruh dan kekuasaanya besar, vihara kita serahkan saja kepadanya, di dunia ini pasti ada tempat untuk berpijak. Buddha akan melindungi praktisi sejati, Dewa Naga Pelindung Dharma juga akan memberi perlindungan, jalan takkan buntu. Kehidupan susah sedikit tak perlu dikhawatirkan, dengan penderitaan menempa diri, barulah ada keberhasilan.


問:今天佛門內有少數同修違背了戒律,橫生見解,甚至藉口攻擊排遣他人,這非但不能莊嚴佛淨土,而是動搖了同修們的信心,甚至招致世人對佛教的諷刺。古德說「寧攪千江水,不動道人心」,請問這樣做有何因果責任?

答:你去看菩薩戒經就清楚了。不信佛,就不是佛弟子,剃頭出家受了戒,還造這些罪業,果報就可想而知。可是我們也不必去毀謗他,也不必去批判他,「道不同,不相為謀」,我們可以遠離。他的勢力大,我們道場就讓給他,這個天下決定會有容身之處。佛會護念真正修道人,龍天善神也會保佑,絕對不會走投無路。生活清苦一點不要怕,用苦難來磨鍊自己,才會有成就。21-090-0074


Tanya Jawab Perkembangan Tekhnologi Modern



Tanya Jawab Seputar Sebab Akibat 09

Pertanyaan :

Masa kini perkembangan tehnologi modern telah sampai pada kemampuan manusia untuk memindahkan faktor genetik struktur DNA kepada makhluk hidup lainnya, contohnya yang dapat kita lihat, kentang yang mengandung faktor genetik kacang kedelai dan bahan makanan lainnya.

Negara Tiongkok berhasil menggunakan sel tunggal untuk meng-kloning kambing, kera, dengan demikian apakah makhluk hidup ini masih bisa dibilang sedarah dengan ayahbundanya? Bagaimana pula jika ilmu pengetahuan ini jatuh ke tangan orang yang ambisinya besar, akibatnya sungguh tak berani dibayangkan.

Master Chin Kung Menjawab :

Saya pernah mendengar ada orang yang berkata, penemuan faktor genetik adalah tanda-tanda berakhirnya dunia ini, memang sungguh mengerikan, karena telah merusak hukum alam.

Sebagian orang beranggapan bahwa “manusia pasti bisa melampaui langit”, yakni manusia dapat mengendalikan dan mengubah hukum alam. Kemajuan tehnologi memang berhasil dicapai, namun bagaimana akhirnya? Planet ini akan musnah. 

Kehidupan di permukaan bumi ini telah melalui berkali-kali proses pembentukan dan kemusnahan, muncul dan lenyap, menurut ahli arkeologi, ilmuwan sejarah, para saintis dan ahli nujum, pada jaman dahulu kala, di permukaan bumi ini ada sebuah peradaban manusia yang sangat maju, mengapa bisa musnah? 

Masa kini peradaban manusia telah sampai pada tingkatan tertentu, jika perkembangan ini lebih maju selangkah lagi ke depan, maka mungkin saja akan tiba lagi waktu pemusnahan. Mungkin setelah melewati beberapa ratus ribu tahun lagi, atau beberapa juta tahun kemudian, peradaban manusia akan mulai lagi dari awal, dunia ini selamanya terus mengalami siklus muncul dan lenyap.

Kalangan Buddhisme berkata : “Segala sesuatu adalah sunya, namun Hukum Karma tidaklah kosong”. Mengapa Hukum Karma tidak sunya? Benih sebab menjadi buah akibat dan buah akibat menjadi benih sebab. 

Ketika sesuatu itu telah mencapai batas ekstrim, maka dia hanya bisa bergerak melawan arah. Ini adalah aturan yang pasti.


問:現今科學技術發展到可將遺傳基因DNA分子轉換,移植到其他物種裡面,世面上可以看到含有大豆基因的馬鈴薯等其他食品。中國也用單細胞複製成功羊、猴子,請問牠們的本體是否還可稱為母親或是父親同一體?這種科技如果落到狂妄野心家手裡,後果真不堪設想。

答:我曾經聽人說過,基因的發明就是世界末日的預兆,確實是可怕,它破壞自然的定律。一般人所謂「人定勝天」,就是說人可以控制改變自然定律。科技發展能做到,但是最後結果是什麼?是這個星球的毀滅。我們地球上的生命是經過許多次的生滅,考古學家、歷史學家、科學家、預言家都曾經測到亙古時代,地球上有高度的文明,為什麼會毀滅?現在的人科技文明已經發展到相當程度,再往上發展可能又是一個毀滅的時候到了。也許再經過幾十萬、或者幾百萬年之後,人類的文明又再從頭開始,這個世間永遠都在循環。佛家講:「萬法皆空,因果不空。」因果怎麼不空?循環不空,轉變不空,因變成果,果變成因。所以,物極必反,這是一定的道理。21-090-0085

Tanya Jawab Eksperimen Hewan Kelinci Percobaan



Tanya Jawab Seputar Sebab Akibat 10

Pertanyaan :

Sewaktu kuliah di fakultas kedokteran, demi membuktikan efektifitas dari sejenis obat, contohnya kemampuan adrenalin terhadap penyusutan sel Myocardial, reaksi yang terlihat di electro-cardiogram, dalam eksperimen dengan menggunakan seekor anjing besar, perlahan menambah dosis obat hingga akhirnya si anjing menderita kejang-kejang dan mati.  

Dalam tahapan eksperimen ini yang telah menjadi kelinci percobaan diantaranya ada tikus putih, babi Henan, anjing dan sebagainya, untuk menyempurnakan pengetahuan kedokteran kami. Apakah dengan demikian kami telah melanggar sila pembunuhan, kelak akibat apa yang akan kami terima?

Master Chin Kung Menjawab :

Ini telah melanggar sila pembunuhan. Hukum Karma pasti berlaku, akibatnya sungguh tak terhindarkan.

Jalan yang ditempuh oleh ilmu pengobatan tradisional Tiongkok berbeda secara keseluruhan dengan ilmu kedokteran barat, ilmu kedokteran Tiongkok tidak pernah menggunakan hewan sebagai bahan percobaan. Apakah ilmu pengobatan Tiongkok efektif atau tidak, saat kini masih dalam tahap uji coba, uji coba apa yang sedang dilakukan? Yakni pasien yang menderita penyakit yang tidak bisa disembuhkan oleh ilmu kedokteran barat, ilmu pengobatan Tiongkok berhasil menyembuhkannya, contohnya seperti pasien penderita kanker. 

Ilmu pengobatan Tiongkok mengandalkan “mengamati, mendengar, menanyakan kondisi pasien, menyentuh denyut nadi pasien, tidak perlu melakukan eksperimen, tetapi berdasarkan pengalaman dan pengetahuan.

“Pengamatan” adalah mengamati muka pasien, maka akan mengetahui penyakit yang anda derita; “mendengar” adalah mendengar suara anda, mengamati gerakan anda maka sudah mengerti. Hal ini tidak bisa dikatakan tidak sesuai dengan ilmu pengetahuan, ini adalah pengalaman.

Contohnya orang yang suka balap mobil, setelah melewati kurun waktu lama, dari pengalamannya dia bisa mengetahui, begitu mesin dihidupkan, dengan mendengar suaranya, dia akan mengetahui kemampuan mobil tersebut. Jika ada masalah dengan mobil, dia juga tahu dimana letak masalah mobil tersebut, tidak perlu eksperimen, sudah berpengalaman. 

Ilmu pengobatan Tiongkok telah memiliki sejarah selama kurang lebih lima ribu tahun lamanya, sayangnya orang masa kini tidak percaya, bahkan orang Tiongkok sendiri juga tak percaya, terhadap bangsa sendiri telah kehilangan keyakinan, ini adalah kondisi yang sangat memprihatinkan.



問:我在學醫時,為了證明一種藥物的作用,譬如腎上腺素對於心肌細胞收縮的功能,在心電圖上的反應,而將活生生的大狗,逐漸在加強藥力下抽筋而死。在許多的課程中,用白鼠、河南豬、狗等動物的生命,來成就我們醫學的知識。請問這是否犯了殺戒,將來會承當什麼樣的因果?

答:這是犯了殺戒。因果決定是有,報應決定不能夠避免。

中國的醫學與西洋的醫學走的路子完全不同,中國醫學從來不用動物做試驗。中國醫學有沒有效果,現在還在實驗的階段,做什麼樣的實驗?就是西醫治不好的病人,中醫能把他救活,就像癌症病者。中醫憑著「望、聞、問、切」,不需要做實驗,而是憑經驗,憑知識。「望」是看這個人的氣色,曉得你有什麼病;「聞」是聽你說話的聲音,觀察你的動作就明瞭。這件事情不能說不合科學,這是經驗。譬如喜歡玩汽車的人,時間久了,他從經驗當中得知,馬達一發動,一聽聲音,他就曉得這個車子的性能。如果車子有毛病,他也曉得毛病在什麼地方,無需要做實驗,經驗太豐富了。

  中國的醫學至少有五千年的歷史,非常可惜的是現在人不相信,連中國人自己都不相信,對於自己的民族自信心喪失了,這是非常可悲的現象。21-090-0085



Tanya Jawab Sifat Kikir dan Murah Hati



Tanya Jawab Seputar Sebab Akibat 11

Pertanyaan :

Di dunia ini banyak orang kaya tetapi kikir. Dari segi Hukum Karma Ajaran Buddha, harta kekayaan yang diperoleh sekarang adalah karena sering berdana pada masa kelahiran lampau. Jika memang pada kelahiran lampaunya memiliki sifat murah hati, lalu mengapa sifat murah hatinya ini tidak bisa dibawa serta hingga pada kehidupan sekarang ini?

Master Chin Kung Menjawab :

Sifat kelahiran lampau pasti bisa dibawa hingga kelahiran sekarang. Tetapi pada kelahiran kini sifat kikir dan tidak sudi berdana, bukanlah berarti sifat murah hati yang ada pada masa kelahiran lampaunya tidak dibawa serta, tetapi dia terpengaruh oleh lingkungannya saat kehidupan sekarang ini. 

Pepatah mengatakan : “Mendekati vermilion akan menjadi merah, mendekati tinta maka jadi hitam”. Pada kehidupan sekarang ini, lingkungan kehidupan kita pasti membawa pengaruh pada kepribadian diri. Lingkungan sekitarnya, orang-orang di sekelilingnya, jika hanya tahu mementingkan diri sendiri, hidup dalam lingkungan sedemikian, jika dia tidak terpengaruh maka dia adalah Bodhisattva, bukan orang awam; jika dia adalah orang awam maka pasti terpengaruh.

Di dalam “Kitab Tiga Aksara” tercantum bahwa jika seseorang itu tidak dididik maka dia akan jadi jahat. Mengapa demikian?  Terpengaruh oleh lingkungan masyarakat yang buruk. Hari ini pergolakan dalam masyarakat dikarenakan tidak adanya pendidikan, maka itu orang jaman sekarang sungguh kasihan, tidak ada pendidikan keluarga, di sekolah juga tidak diajarkan budi pekerti, yang diajari adalah mementingkan diri sendiri, maka itu menghasilkan persaingan. 

Persaingan membawa cara berpikirmu ke arah merugikan orang lain demi menguntungkan diri sendiri, selalu memikirkan bagaimana cara untuk menguntungkan diri sendiri, dan kesengsaraan yang dialami orang lain tidak ada kaitannya dengan diri sendiri, gagasan pendidikan jaman sekarang adalah sedemikian.

Persaingan berkembang terus akan menjadi perebutan, perebutan berkembang terus akan menjadi peperangan, peperangan berkembang terus akan menjadi kiamat. Maka itu betapa pentingnya pendidikan budi pekerti!


問:世間有許多富有之人,非常吝嗇。以佛法的因果道理來看,今世的財富是過去世有修布施。既然過去世有這樣習慣性布施,請問何以過去世的習性不能帶來今生?

答:過去的習氣肯定能帶到今生。但是今生吝嗇不肯布施,並非他過去種布施的習氣沒有帶來,而是受這一生當中環境的影響,這是後天的,不是先天的。古人所謂:「近朱者赤,近墨者黑。」這一生當中,生活環境對他肯定有影響。他的環境、周邊的人如果都是自私自利,生活在這種環境當中,如果他不受影響,他是菩薩,不是凡夫;如果他是凡人,就肯定受影響。

  《三字經》云:「茍不教,性乃遷。」假使你沒有教他,他的性情就變壞,為什麼?受社會惡的氣氛影響。今天世風日下,社會動亂的根本原因在沒有教育,所以現在人很可憐,沒有家庭教育,學校也不講倫理道德,所教的都是自私自利,由此形成了競爭。競爭誘導你的思想方向是損人利己,考慮怎樣對自己有利,對別人的傷害與自己不相干,現前教育教的是這個觀念。競爭發展下去就是鬥爭,鬥爭發展下去就是戰爭,戰爭發展下去就是世界末日。所以,教育非常重要!21-090-0089



Tanya Jawab Memberi Sesaji kepada Dewa



Tanya Jawab Seputar Sebab Akibat 12

Pertanyaan :

Manusia menggunakan daging hasil pembunuhan untuk memberi sesajian kepada Dewa, sebenarnya siapa yang akan menanggung akibatnya, manusia atau Dewa?

Master Chin Kung Menjawab :

Dua-duanya harus menanggung akibatnya.


問:世間人用殺生來祭祀神明,請問到底由殺生的人來負責?還是由神明來負責?

答:兩者都要負責。20-014-0119


Tanya Jawab Orang Zaman Dulu Dan Masa Kini



Tanya Jawab Seputar Sebab Akibat 13

Pertanyaan :

Orang jaman dulu jarang melakukan karma buruk, mengapa masa kini semakin banyak orang yang melakukan karma buruk?

Master Chin Kung Menjawab :

Ini tidak sulit dipahami, seperti yang tertera di dalam Kitab Li Ji (salah satu   dari lima klasik Ajaran Konfucius) bahwa “membangun negara dan mensejahterakan rakyat, pendidikan sebagai yang utama”.  

Apa yang diajarkan dalam pendidikan? Mengajarkan kebenaran dari para orang suci dan bijak jaman dulu. Orang jaman dulu menerima ajaran para insan suci dan bijak, penyebab orang sekarang melakukan kejahatan karena telah membuang ajaran para insan suci dan bijak, inilah yang dikatakan oleh Konfucius bahwa keluarga tidak serupa keluarga, negara tidak serupa negara, dunia dipenuhi pergolakan, alasannya ada di sini!

Dunia ini pada mulanya adalah damai, jika kita dapat memulihkan ajaran para insan suci dan bijak, setiap orang memiliki hati pengasih, dapat saling menghormati, menyayangi, saling bekerjasama, maka kondisi masyarakat jaman kini takkan beda jauh dengan jaman dulu. 

Inti dari ajaran Ajaran Buddha dan Ajaran Konfucius adalah berbakti, andaikata setiap orang dapat mengamalkan ajaran bakti maka mana mungkin dunia takkan dipenuhi perdamaian.


問:古代人很少造惡業,請問為何現代愈來愈多的人造業?

答:這個不難理解,正如《禮記.學記》所講的「建國君民,教學為先」。教學教什麼?教古聖先賢的道理。古代接受聖賢人的教誨,現代人造業的關鍵原因就是把聖賢教誨丟棄了,這就是孔夫子所講的,家不成家,國不成國,天下大亂,道理在此!這個世界本來是和平的,如果我們能恢復聖賢的教誨,人人都有愛心,能互相尊重、互相敬愛、互助合作,現代的世界決不會比古時候差。儒家、佛家的教學核心就是孝道、孝敬,如果人人講孝行、盡孝道,天下豈有不平之理!21-242-0001